Headlines News :
Home » » Valentino Realistis Menuju Race Catalunya 3 Juni 2012

Valentino Realistis Menuju Race Catalunya 3 Juni 2012

Written By gang on Thursday, May 31, 2012 | 11:27 PM




Setelah finish no 2 di Le Mans, kini Valentino Rossi menatap race di Catalunya yang dianggap sebagai race paling kompetitif bagi Ducati pekan ini. :mrgreen:

Tahun lalu di Catalunya Rossi finish ke-5 dengan selisih 7.351 dibanding juara saat itu, Casey Stoner, yang merupakan margin terdekat Rossi bersama Desmosedici.

Sebagai perbandingan, sewaktu The Doctor meraih podium – keduanya di Le Mans – selisih dengan pemenang race masing -masing adalah 9.905sec (2012) dan 14.564sec (2011).

Tak diragukan lagi, podium kedua race minggu lalu memberikan dorongan semangat bagi Rossi namun pembalap Italia tersebut tetap realistis mengenai balapan di trek kering.

“Dua minggu lalu, kami mendapat hasil yang bagus karena kami mengambil keuntungan dari trek basah, suatu kondisi di mana kami tahu bisa kompetitif, tapi kami tahu bahwa kami harus terus melakukan peningkatan di kondisi normal, kondisi kering”, jelas Rossi

Rossi telah mencatat rekor 9 kali kemenangan di Catalunya untuk semua kelas. ops:

“Sirkuit Catalunya selalu menjadi salah satu sirkuit favoritku dan meskipun sulit membayangkan podium kami masih harus melakukan yang terbaik untuk finish bersama di pembalap barisan depan  “.

Setelah race di Le Mans, duo Ducati, Valentino Rossi dan Nicky Hayden melakukan tes pribadi guna mengembangkan GP12 lebih lanjut.

“Beberapa hal kami coba di tes Mugello pekan lalu tampak menjanjikan,” kata Rossi. “Menarik untuk mencobanya di beberapa trek yang berbeda dengan waktu yang lebih sedikit untuk mengeset motor, kita akan melihat apakah ada kemajuan  “.

Sepertinya Rossi akan memakai komponen baru termasuk swing arm aluminium selama race di Catalunya ini.

Tapi modifikasi mesin sendiri sepertinya akan disimpan hingga pasca balapan hari Senin karena aturan yang ketat mengenai batasan jumlah mesin.

Latihan bebas pertama untuk putaran kelima, race di Barcelona ini akan dilangsungkan pada hari Jumat pagi waktu setempat.
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 

Copyright © 2012. Valentino Rossi 46 - All Rights Reserved