Meski kaget dengan komentar pedas The Doctor yang menyebut Ducati sangat payah dan bukanlah motor yang diinginkannya, toh pabrikan Italia itu tetap mendengar saran pemegang 9 gelar juara balap motor dunia itu. Direktur Umum Ducati Filippo Preziosi berjanji akan membangun ulang Desmosedici GP12 secara bertahap dan semuanya berdasarkan masukan Rossi. “Gampang saja, kalau sebuah motor sudah baik di mata Rossi maka itu pasti baik buat pembalap lain,” katanya.
Ducati membuktikan janjinya. Pengembangan tahap awal dilakukan bulan lalu. Hasilnya, The Doctor finis kedua sekaligus podium pertamanya dengan Ducati di GP Prancis. Itu berlangsung di lintasan basah, dan keandalan Desmoseici GP12 masih harus diuji di lintasan kering.
Pekan lalu, lagi-lagi tes khusus Ducati digelar di Sirkuit Mugello, Italia. Kali ini lebih radikal. Peranti elektronik diganti, mesin dan sasis diganti, serta lengan ayun baru berbahan aluminium.
“Semuanya dengan konfigurasi berbeda. Yang paling penting dari tes ini, kami sudah menemukan penyebab kelemahan selama ini. Untuk mengefektikannya tentu kami perlu mencobanya di beberapa sirkuit lagi,” tutur Preziosi.
Ujian pertamanya adalah GP Catalunya, 1- 3 Juni ini di Barcelona, Spanyol. Dan, jika benar kelemahan Desmosedici GP12 sudah bisa dieliminir, tentunya para penggemar MotoGP kembali bisa menyaksikan aksi Rossi di baris depan. Pasti seru lantaran The Doctor tengah bergairah pasca podiumnya di Sirkuit Le Mans.
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !